Tangerang,Liputan86.com- Sejumlah Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Kabupaten Tangerang mengeluhkan keterlambatan pengiriman logistik makanan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang saat pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
Salah satu Ketua PPS di Kecamatan Pakuhaji berinisial MK mengatakan logistik makanan dari KPU Kabupaten Tangerang itu datang setelah pihaknya selesai melantik 154 KPPS yang ada di Desanya.
"Pelantikan dimulai pukul 09.00 wib karena kami mengikuti agenda yang ditentukan KPU tapi snack datangnya pukul 10.00 wib saat pelantikan sudah selesai, itu juga datangnya ke PPK melalui pengiriman online," kata MK kepada awak media, Kamis 25 Januari 2023.
Lebih jauh MK mengatakan didalam isi logistik kotak berukuran kecil yang ia terima dari KPU Kabupaten Tangerang itu hanya terdapat beberapa makanan ringan diantaranya air mineral putih dengan kemasan gelas, kue lemper dan kue putih.
"Isinya itu hanya ada air putih, kue lemper dan kue warna putih, pokonya itu ada 3 macem doang paling kalau di jumlahkan dengan nilai harga itu hanya sekitar Rp. 4 ribu rupiah," katanya.
Sambung MK tidak hanya logistik pihaknya juga mengulahkan anggaran BOP yang sampai saat ini belum di berikan oleh KPU Kabupaten Tangerang padahal mereka sudah melaksanakan pentikan KPPS.
"Katanya itu dihutang dulu nanti pas bimtek akan dikasihkan, semua PPS banyak yang mengeluh biasanya kan di dalam absen itu tertera jumlah nominal dan tanda tangan, ini mah tidak, makannya tadi KPPS menanyakan kami bingung" pungkasnya.
(Aris)