Masuk

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Mantan Camat Pakuhaji Siap Bantu Mendorong Ke Pemkab Soal Lahan SMP Negri 4 Pakuhaji

Senin, 02 Oktober 2023 | Oktober 02, 2023 WIB Last Updated 2023-10-02T10:56:13Z


Tangerang,Liputan86.com- Mantan Camat Pakuhaji H. Asmawi menyebut Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Pakuhaji yang lahannya berada di Desa Kohod Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang merupakan sekolah yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.


"Sebetulnya Pemkab Tangerang sudah membeli lahan disana seluas 4000 meter karena disana ada pengembang yang sedang membangun PIK 2 informasinya lahan tersebut masuk plotingan mereka," ungkap Asmawi kepada wartawan usai Sertijab Camat Pakuhaji, Senin 2 Oktober 2023.


Meski masuk plotingan pihak pengembang kata Asmawi itu tidak ada masalah yang terpenting kegiatan belajar mengajar SMPN 4 yang saat ini secara operasional itu sudah berjalan di SDN Kohod 3 agar segera memiliki tempat yang representatif.


"Prosedurnya seperti apa itu kewenangan bagian hukum pemkab tentunya dari dinas pendidikan bisa ruslah atau nanti hiba atau apa yang penting keinginan masyarakat bisa dipenuhi oleh pemerintah daerah diawali dengan pengadaan lahan dulu," katanya.


Menurut Asmawi Kepala Desa kohod harus membuat surat laporan terkait keberadaan aset Pemkab untuk pembangunan SMP 4 Pakuhaji terlebih dahulu kepada kecamatan nanti atas dasar surat tersebut pemerintah Kecamatan akan menindaklanjuti nya dengan berkirim surat kepada Pj Bupati Tangerang.


"Sebetulnya surat sudah kita siapkan karena dari dinas terkait juga sudah turun untuk mengecek keberadaan lahan SMPN 4 Pakuhaji dan mengecek lahan yang akan dijadikan pengganti, berhubung ada mutasi insha Allah akan ditindaklanjuti oleh camat Pakuhaji yang baru," pungkasnya.


Sebelumnya diberitakan Kepala Desa (Kades) Kohod Arsin meminta kepada Pemerintah Daerah (Pemkab) Tangerang agar segera merealisasikan keinginan warganya untuk memiliki Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Pakuhaji, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.


Kades Arsin,mengaku pihaknya kerap mendengar keluhan warganya baik langsung maupun tidak langsung, karena saat ini warganya yang bersekolah di SMP Negeri 4 Pakuhaji itu sudah 4 tahun mereka harus belajar menumpang di SDN Kohod 3.

(Aris)