Masuk

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Polres Rote Ndao Lestarikan Negeri, Penghijauan Sejak Dini Tanam 1500 Pohon di 10 Titik Lokasi

Jumat, 25 Agustus 2023 | Agustus 25, 2023 WIB Last Updated 2023-08-25T05:03:06Z


Rote, Liputan86.com - Polres Rote Ndao Mengundang Dandim 1627 Rote Ndao Letkol Inf Alber Inkriwang,S.I.P, .dan jajaran yang di wakili oleh Dandramil 1627-02 Pantaibaru,lanal pulau Rote, melakukan Penghijauan dengan menanam pohon di lingkungan. 23/8/2023

Hal menariknya adalah, bukan hanya sekedar menanam anakan pohon, namun disetiap anakan pohon langsung dipasangkan sistem penyiraman dengan cara yang sangat mudah  agar anakan pohon yang ditanam ini bisa mendapatkan suplai air yang cukup agar anakan pohon bisa hidup dengan baik.Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono,S.SK.I.P,.

 Menjelaskan bahwa,"Cara yang di lakukan tersebut dengan memanfaatkan botol plastik bekas dengan cara melubangi tutupannya, kemudian diisi potongan katenbat untuk proses menetesnya air. Untuk mengatur debit tetesan airnya, dibagian atasnya diberikan lubang yang disumbat dengan kain”, jelas Kapolres.

Lanjut Kapolres, pohon-pohan yang di tanam sesuai dengan data yang masuk tujuh puluh delapan ribu yang bertepatan dengan HUT RI yang ke 78 dan kita Rote Ndao sudah membuat upacara pacuan kuda 78 ekor.

"Jadi kalau di labuan bajo ada AMMTC maka di Rote ada EMTC, kalau di labuan bajo ada 78 ribu kita di Rote sudah buat upacara dengan 78 kuda tera," ungkap Kapolres Rote ndao AKBP Mardiono,S.SK.I.P.,

Kembali AKBP Mardiono menjelaskan hari ini 78 ribu pohon yang yg di tanam maka target batas penanamannya sampaikan dengan akhir oktober 2023 harus satu juta pohon di seluruh polda polres dan polsek.

"Kalau untuk Polres Rote Ndao hari ini menanam sebanyak 1500 pohon yang di tanam di tanah milik Polres Rote Ndao  yang luasnya 1200 meter," kata Kapolres rote Ndao.

Ditambahkan Kapolres, hari ini kami menanam dengan metode "infus water" dan ini merupakan inspirin kami dan nanti kita liat hasil seperti apa karena metode ini bisa cocok untuk di lahan yang sulit air dan mudah-mudahan bisa berhasil. 

Lebih lanjut dijelaskan Kapolres Rote ndao AKBP Mardiono,S.ST.MK.P,"Selain di tanam disini, di makopolres juga di tanam sebanyak 200 pohon baik tanam kayu mau produktif dan 800 di bagi ke polsek-polsek dan hari ini serempak di tanam.

"Semoga ini menjadi trikel buat kami untuk senantiasa turut menjaga lingkungan dan melalui lahan ini bisa menjadi paru-paru metro Ba'a. Pungkas Kapolres Rote Ndao. (Lena)