Masuk

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

TNI Kodim 1627 Rote Ndao Mengikuti Upacara Gelar Pasukan Pam Lebaran

Jumat, 21 April 2023 | April 21, 2023 WIB Last Updated 2023-04-21T08:36:58Z


Rote, Liputan86.com - Sebanyak satu peleton anggota Kodim 1627/RN mengikuti upacara gelar pasukan “OPERASI KETUPAT 2023” dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1436 H/2023 di Lapangan Mapolres Rote Ndao  dengan inspektur upacara Kapolres Rote Ndao AKBP I Nyoman Putra Sandita SH SIK, MH.,Senin 17/04/2023.

Selain anggota Kodim 1627 Rote Ndao  upacara gelar pasukan ini juga diikuti oleh Anggota Lanal Pulau Rote, Dishub, Pol PP,BNPB, serta anggota Sat Shabara Polres Rote Ndao 

Dalam amanat Kapolri yang dibacakan inspektur upacara.,Pertama Laksanakan tugas dengan sungguh sungguh dan tanamkan dalam diri bahwa melakukan pengamanan dalam operasi ketupat 2023 adalah sebuah kehormatan’ sekaligus ladang amal Ibadah bagi kita semua.

Kedua kedepankan langkah langkah humanis, terapkan buddy system dan pedomani SOP, agar dapah memberikan pelayanan terbaik dengan Presisi sebagaimana harapan masyarakat.



Ketiga Pastikan ketersediaan perlengkapan pribadi, sarpras dan berbgai fasilitas penunjang lainnya pada setiap pos pengamanan, pos pelayanan, maupun pos terpadu, sehingga mampu mendukung pelaksanaan tugas secara optimal.

Keempat, berbagai langkah langkah yang dilakukan pada pengamanan arus mudik juga harus diterapkan pada arus balik, sehingga kita mampu mengawal perjalanan mudik dari keberangkatan hingga kepulangan, agar masyarakat mendapatkan kegembiraan bertemu sanak saudara dan bisa kembali dengan selamat



Kelima, pastikan informasi terkait kebijakan dan perkembangan situasi lalu lintas terkini tersampaikan dengan baik melalui iklan layanan masyarakat. Lakukan penguatan komunikasi publik, baik menggunakan media TV-Radio melibatkan toga, tomas, influencer, public figure.

Keenam, perkuat sinergitas dan solidaritas antara petugas pengamanan maupun stakholder terkait, kerena hal tersebut merupakan kunci keberhasilan Operasi Ketupat 2023. (Lena)