Masuk

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Siswa Siswi SMAN 6 Tangerang Mengasah Bakat Gelar Pameran Karya Seni

Rabu, 22 Maret 2023 | Maret 22, 2023 WIB Last Updated 2023-03-22T14:04:40Z


Tangerang,Liputan86.com- Sekolah menengah atas (SMA) negeri 6 kabupaten Tangerang menggelar pameran karya seni siswa kelas 10 dan 11 yang dibuka langsung oleh kepala Divisi Humas Unsa Maulana S.Pd.,M.pd.yang mewakili kepala sekolah Drs.H. Santani,M.Si. yang bertempat di Sekolah Menengah Atas (SMA) 6 kabupaten Tangerang.  Rabu(22/03/23)


Pameran karya seni yang di gelar implementasi kurikulum merdeka.kurikulum merdeka yang di lakukan oleh pihak sekolah di harapkan mampu memberikan ruang bagi siswa untuk berkreativitas sesuai dengan bakat yang dimiliki siswa.


Kegiatan tersebut meliputi 24 stand hasil karya siswa kelas 10 dan 11, MIPA, IPS dan bahasa,dengan tema beragam sesuai dengan selera masing-masing siswa.


Hj. Sumarni.S.Ag. wakil kepala Sekolah bidang kesiswaan Menengah Atas (SMA) 6 kabupaten Tangerang mengatakan “kegiatan gelar karya seni siswa tersebut untuk memupuk skill atau kemampuan dan kreativitas siswa dan meningkatkan nilai – nilai positif dan semangat kebersamaan sesuai dengan profil pelajaran Pancasila “ujarnya


Waluyo.S.Pd. ketua panitia pameran gelar karya seni tahun 2023 mengatakan “kegiatan ini dilakukan sebagai bahan evaluasi pembelajaran dan memupuk kemampuan serta kreativitas siswa sehingga seluruh siswa bisa mengembangkan bakat dan minat sesuai dengan kemampuannya “tutupnya


(Aris)