Rabu 19 Mar 2025 Masuk

Notification

×
Rabu, 19 Mar 2025

Iklan

Iklan

Indeks Berita

SPBU di Kawasan Tenjo Terbakar Dikarenakan Korsleting Mesin Pada Mobil Angkot Saat Mengisi BBM

Sabtu, 19 November 2022 | November 19, 2022 WIB Last Updated 2022-11-19T05:57:02Z


Tangerang,Liputan86.com-Sebuah mobil angkutan kota (angkot) terbakar saat mengisi bahan bakar minyak (BBM) di sebuah stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Kelurahan Tenjo, Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (18/11/2022).


Sementara itu, Komandan Sektor Damkar Parung Panjang Suherman menerima laporan bahwa ada mobil angkot yang terbakar di SPBU tepatnya di Jalan Raya Tenjo.


"Terbakar mobil angkot lagi isi bahan bakar," katanya saat menerima laporan.

Lanjutnya, ia mengatakan bahwa kebakaran terjadi pada pukul 11.30 WIB tadi, sebanyak 3 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan ke SPBU tersebut.


"Saat pengisian BBM mobil angkot Tenjo Bogor mengalami korsleting mesin yang mengakibatkan percikan api sehingga terjadilah kebakaran pada mobil," tuturnya.


Tambahnya, ia menjelaskan tidak ada korban luka dan jiwa pada kejadian kebakaran tersebut.


"Tidak ada korban jiwa maupun terluka, dalam kejadian tersebut ikut terlibat dalam proses pemadaman api yaitu Damkar Kabupaten Bogor 2 unit, Damkar Kabupaten Tangerang 1 unit, Polsek Tenjo," pungkasnya.

(Aris)