Masuk

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Lapor Komandan...!!!Warga Neglasari Keluhkan Jalan Perimeter Menuju Jalan Marsekal Suryadarma

Selasa, 11 Oktober 2022 | Oktober 11, 2022 WIB Last Updated 2022-10-11T02:38:11Z


Tangerang,Liputan86.com- Jalan Perimeter Selatan Menuju Jalan Marsekal Suryadarma Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang diduga membahayakan para pengguna Jalan (Pengendara), Senin (10/10/2022).


Jalan tersebut membahayakan para pengendara, akses kendaraan dua arah yang berlawanan serta tidak ada rambu - rambu dari Polsek Neglasari dan Dinas Perhubungan Kota Tangerang.


Saat awak media monev ke lokasi tersebut, terlihat bahwa rambu - rambu yang terpasang inisiatif dari warga setempat dan para pengendara yang melintas.


Salah satu warga yang tidak disebutkan identitasnya mengatakan, pembuatan rambu - rambu tersebut dari anggaran pribadi kami, agar tidak terjadi kecelakaan.


" Memang sangat membahayakan pak, apabila pas belokan keluar Jalan Perimeter Selatan itu berbenturan dengan akses gang komplek, sedangkan warga dari arah jembatan bisa belok sampai batas pagar Perimeter terus masuk ke gang, tapi dari Perimeter terkadang tidak melihat dan membaca spanduk atau rambu - rambu, berfikir hanya satu arah," Tuturnya.




Tambahnya, ia juga mengatakan bahwa sering terjadi keributan dengan sesama pengendara dari arah bandara, bahkan saat mengendarai motor pernah dihadang oleh mobil lain sampai hendak ditabrak.


Lanjutnya, ia bersama warga lainnya sudah berbulan - bulan melapor dan meminta Polsek Neglasari dan Dishub Kota Tangerang untuk membantu pemasangan rambu, namun sampai saat ini belum ada tanggapan, sampai kami semua menggunakan dana pribadi untuk pemasangan rambu - rambu tersebut.


Semoga Polsek Neglasari dan Dishub Kota Tangerang bisa membantu warga dan para pengendara lainnya.

(Aris)