Kabupaten Tangerang,liputan86.com
Bertempat di Aula Makoramil 04/Cikupa alamat Jl. Syech Nawawi Kel. Sukamulya Kec.Cikupa, kab Tangerang, Minggu (24/10/2021) dilaksanakan Serbuan Vaksinasi tahap ke-1 dan 2 yang diberikan kepada Masyarakat di Wilayah Koramil 04/Cikupa Kodim 0510/Trs.
Untuk memastikan semua berjalan sesuai harapan, penanggung jawab pelaksana Kapten Kav Eduwardus Panjaitan Danramil 04/Ckp langsung memonitoring setiap tahapan yang wajib dijalani Peserta Vaksin.
Pemantau yang dilakukan Kapten Kav Eduwardus Panjaitan, bukan sebatas Peserta Vaksin tetapi juga mengecek ketersediaan perlengkapan Vaksin dan Tenaga Kesehatan untuk memastikan aturan Protokol Kesehatan dijalankan disaat melayanin para Peserta Vaksinasi.
Serbuan Vaksinasi ini, menargetkan 1000 Peserta dalam rangka mendukung percepatan pencapaian target persentase Vaksinasi di Wilayah Kab Tangerang. Selain itu juga mendukung Vaksinasi Nasional dan percepatan Herd Immunity ditengah Masyarakat khususnya di Wilayah teritorial Koramil 04/Cikupa.
Dari target yang diharapkan itu, sebanyak 440 Orang ter-register, dimana 414 Orang di Vaksin tahap 2 dan 26 Orang di Vaksin tahap 1, dengan dilayani 10 Orang Vaksinator dari RS Kesdim Daan Mogot dan Mahasiswa Relawan Penanggulangan Covid-19 serta dibantu 6 Orang peng-input data.
Menurut Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun IE Siregar yang disampaikan melalui Danramil 04/Ckp Kapten Kav Eduwardus Panjaitan membenarkan bahwa serbuan Vaksinasi dalam rangka percepatan pencapaian target persentase Vaksinasi di Kab Tangerang.
" Seluruh jajaran yang ada di Kodim 0510/Trs akan terus berupaya secara konsisten melaksanakan Serbuan Vaksinasi, termasuk di Wilayah Koramil 04/Ckp " kata Danramil.
Lanjut Danramil, ketersediaan dosis Vaksin dan Tenaga Medis sudah dipersiapkan. Ini dilakukan untuk memberikan pelayanan Vaksinasi kepada Masyarakat sehingga diharapkan seluruh Warga Masyarakat khususnya di Koramil 04/Ckp sudah tervaksinasi.
Selain itu, kata Kapten Kav Eduwardus Panjaitan, jangan ada keraguan dibenak Warga dengan informasi yang tidak bertangggung jawab.
" Lebih baik, ikuti Vaksinasi karena ini demi Kesehatan diri sendiri guna mengantipasi tubuh kita tidak mudah terpapar Covid-19. Apalagi setelah divaksin, tetaplah disiplin menjalankan Protokol Kesehatan dan 5M, sehingga virus corona tidak mudah menyerang tubuh kita." ujar Danramil.
" Ayo datangi Tempat-tempat Vaksin, dan segara Vaksinasi diri anda guna mendapatkan kekebalan komunal sehingga ada rasa ketenangan saat beraktivitas meskipun ditengah pandemi ini. Tentunya harus dibarengi disiplin Prokes," pungkas Danramil.
Penulis: M.Andika Putra