Kab.Tangerang-Liputan86.com, Polsek Sepatan pada bulan suci ramadhan tahun ini melakukan giat Cipta Kondisi (Cipkon) setiap malam dan menyisir kebeberapa tempat yang diduga sering dilakukan untuk tempat kumpul para remaja terlebih menjelang sahur.
Kegiatan Cipkon tersebut di pimpin langsung Kapolsek Sepatan AKP I Gusti Moh Sugiarto, di damping Waka Polsek dan jajarannya, Danramil yang di wakilkan SERDA Basuki dan SATPOL PP Kecamatan Sepatan Herman.
Kapolsek Sepatan, I Gusti mengatakan kegiatan malam ini kegiatan cipta konsisi sesuai perintah dari komando Polres.
"Inti tujuannya itu pencegahan aksi aksi menjelang saur antara warga, jika ada anak anak muda ada gejala untuk melakukan tauran kita langsung bubarkan, jangan sampai kita kecolongan".katanya
Dikatakan Kapolsek, Ada tiga titik rawan di wilayah Sepatan yaitu Kayu Agung, Tanah Merah dan Karet serta pelaksanaan ini berjalan setiap malam.
"Di tengah kita monitoring mengelilingi wilayah ada sekelompok Pemuda yang sedang berkumpul lalu kita bersama tim turun dan menegur jika ada salah satu pemuda yang tidak mendapatkan memakai masker terpaksa kita melakukan hukuman kepada pemuda yang tidak memakai masker",
"Hukumannya yaitu bernyanyi atau pushup.setelah itu, kita berikan arahan kepada mereka lalu membubarkan mereka untuk kembali kerumah masing masing".papar I Gusti.
( nurlor)