Belu, Liputan86.com - Untuk menjaga keamanan dan kedaulatan wilayah NKRI khususnya di wilayah perbatasan RI-RDTL, Satgas Pamtas Sektor Timur Yonif RK 744/SYB Pos Laktutus melaksanakan patroli patok bekerjasama dengan anggota Polri dari Polres Atambua Sub Sektor Laktutus.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif RK 744/SYB Letkol Inf Alfat Denny Andrian, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, Kamis (24/9/2020).
Dikatakannya, Kegiatan patroli patok oleh personel pos Laktutus kali ini dilakukan bersama anggota Polri yang berasal dari Polres Atambua Sub Sektor Laktutus berjumlah 3 orang. Mereka melakukan patroli di wilayah Fatumean.
"Personel Polri yang ikut melaksanakan patroli yakni, Aiptu erick dengan 2 anggotanya yakni Briptu Jhon dan Briptu Nyongki." jelasnya
Sebelum seluruh personel gabungan melaksanakan patroli, terlebih dahulu diadakan pengecekan kesiapan personel oleh Danpos Laktutus Letda (Inf) Aditya Bagus Prakoso demi kegiatan patroli dapat berjalan aman dan lancar.
Aiptu Erick selaku Danpos dari personel Polri yang ikut bergabung mengatakan, kegiatan patroli bersama sangat baik sekali dalam upaya mendukung keamanan di wilayah perbatasan.
Diharapkannya patroli bersama ini sering dilaksanakan sehingga secara sinergitas yang terjalin dapat mengatasi permasalahan yang sering muncul di daerah perbatasan.
Di tempat terpisah, Danpos Laktutus Letda (Inf) Aditya Bagus Prakoso mengharapkan kegiatan patroli bersama harus selalu ditingkatkan agar tercipta suasana kondusif di wilayah perbatasan RI-RDTL.
Komandan Satgas Pamtas Yonif RK 744/syb melalui Dankipur 3 Lettu (Inf) I Putu Gusti Saputra mengatakan, kegiatan patroli sudah menjadi tugas pokok Satgas Pamtas dan personel Satgas harus selalu bersinergi dengan pihak terkait dalam melaksanakan patroli untuk meyakinkan kondisi keamanan wilayah perbatasan. (Puspen TNI)